Posts

Showing posts from September, 2018

Sistem Dan Dinamika Demokrasi Pancasila (PPKN Kelas XI SMA / MA / SMK / MAK – Halaman 36 s/d 70)

Image
Sistem Dan Dinamika Demokrasi Pancasila (PPKN Kelas XI SMA / MA / SMK / MAK – Halaman 36 s/d 70)  A.     Hakikat Demokrasi. 1.       Makna Demokrasi. Kata demokrasi berasal dari dua kata dalam bahas yunani, yaitu “Demos” yang berarti “Rakyat” dan “Kratos / Kratein” yang berarti “Pemerintahan”, sehingga demokrasi dapat diartikan sebagai “Pemerintahan Rakyat”. Kata ini kemudian diserap menjadi salah satu kosakata dalam bahasa Inggris yaitu “Democracy”. Konsep demokrasi menjadi sebuah kata kunci dalam bidang ilmu politik. Hal ini menjadi wajar sebab demokrasi saat ini disebut – sebut sebagai indicator perkembangan politik suatu negara. Kebanyakan orang mungkin sudah terbiasa dengan istilah demokrasi, tapi tidak menutup kemungkinan masih ada yang salah dalam mempersepsikan istilah demokrasi. Bahkan tidak hanya itu, konsep demokrasi bisa saja disalahgunakan oleh para penguasa yang otoriter untuk memperoleh dukungan rakyat agar kekuasaannya tetap langgeng. Menurut Kamus Be